|
Masa Nifas |
Berikut ini Pengertian Nifas :
Puerperium atau masa nifas biasa di mulai stlh kelahiran plasenta hingga berakhir ketika alat kandungan kembali normal seperti keadaan sebelum hamil. Perkiraan masa normal nifas berlangsung sekitar 6 minggu. "Acuan Pelayanan Kesehatan Maternal Neonatal, thn 2009, hal 122"
Selain itu definisi masa nifas yaitu masa setelah persalinan dan kelahiran bayi, hingga kembalinya selaput yang di perlukan untuk memulihkan organ kandungan seperti sebelum hamil, dengan perkiraan waktu kurang lebih 6minggu atau 40hari.
Mengenal tujuan asuhan masa nifas
1) Untuk menjaga kesehatan ibu serta bayi, baik secara fisik maupun psikologis
2) Melakukan skrining yang komprehensif yaitu mendeteksi masalah, mengobati dan merujuk jika terjadi komplikasi pada ibu ataupun bayi
3) Edukasi yaitu memberikan pendidikan kesehatan tentang bagaimana cara perawatan kesehatan diri, nutrisi, keluarga berencana (KB), menyusui (ASI), pemberian imunisasi pada bayi dan perawatan bayi sehat.
4) Memberikan pelayanan Keluarga Berencana (KB)
Kebersihan perorangan atau Personal Hygiene pada ibu setelah melahirkan
Kebersihan diri pada ibu dapat memberikan rasa nyaman, serta membantu mengurangi sumber infeksi, sangat dianjurkan untuk mandi secara teratur minimal 2 kali dalam sehari.
Sedangkan perawatan parineum yang baik bisa menggunakan Antiseptik yaitu dari arah depan ke belakang.
Mengganti alas tidur dan baju yang digunakan ibu dengan yg lebih segar dan wangi, dengan menjaga kebersihan diri secara keseluruhan dapat menghindari infeksi